BERITA : Opening Ceremony AGAKES 2023 : "Burn Your Passion, Show Your Sportsmanship and Be A Winner Through Art and Sport"




Telah dilangsungkan Opening Ceremony "Alek Gadang Anak Kesmas" (AGAKES) di aula Gedung Gubernur Sumatera Barat pada Jumat, (15/9/23). AGAKES merupakan salah satu program kerja unggulan dari Unit Kegiatan Olahraga dan Seni (UKOS) KM FKM Unand. Untuk tahun ini, AGAKES akan mengangkat tema "Burn Your Passion, Show Your Sportsmanship and Be A Winner Through Art and Sport". Acara ini dihadiri langsung oleh perwakilan Gubernur Sumatera Barat, perwakilan DPRD Sumatera Barat, perwakilan Dinas Kesehatan Sumatera Barat, Dekan FKM Unand, Wakil Kemahasiswaan FKM Unand, perwakilan lembaga KM FKM Unand, dan panitia serta peserta AGAKES UKOS KM FKM Unand.

Acara dibuka oleh Master of Ceremony (MC) formal, yakni Hanum Salsabila dan Reski Tri Wahyu. Kemudian dilanjutkan dengan penampilan Tari Pasambahan oleh Departemen Seni UKOS KM FKM Unand serta Pembacaan Al-Qur'an oleh Afifahtul Azzahra. Setelah itu, para hadirin diminta berdiri untuk bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya.


AGAKES 2023 merupakan kegiatan pertandingan olahraga dan seni untuk tingkat SMA sederajat yang mana diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Olahraga dan Seni Keluarga Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Unand. AGAKES ini merupakan program kerja unggulan dari UKOS KM FKM Unand yang bertujuan meningkatkan kompetensi sekaligus sportifitas serta meningkatkan solidaritas dan silaturrahmi antara siswa-siswi SMA sederajat se-Sumatera Barat. AGAKES yang diselenggarakan ini merupakan wadah bagi para siswa untuk mengekspresikan, menunjukkan minat serta bakatnya di bidang olahraga dan seni, sehingga bisa mencapai prestasi non-akademik di masing-masing cabang.


"Mengingat UKOS KM FKM Unand merupakan UKM yang baru saja dibentuk, kami mohon bantuan dan dukungan dari segala pihak, agar acara kami ini dapat berlangsung dengan lancar," jelas Mangku Diko selaku Ketua Pelaksana AGAKES 2023.


Ketua Umum UKOS KM FKM Unand Aliefio Defano mengungkapkan bahwa AGAKES 2023 bukan hanya soal persaingan, tetapi juga semangat, kreatifitas, dan persatuan. Selain itu, dirinya berharap melalui AGAKES 2023, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas dapat lebih dikenal oleh masyarakat umum. "AGAKES bertujuan untuk memberikan rasa atau perwujudan dari sportifitas bagi siswa-siswi SMA sederajat di Sumatera Barat, sekaligus merupakan acara silaturahmi dan merupakan branding dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas, agar kita lebih dikenal oleh siswa-siswi di luar sana."


"Saya sepenuhnya mendukung AGAKES 2023 dan berharap semua rangkaian kegiatan dapat berlangsung lancar, sportif, dan bermanfaat bagi kalangan siswa," ucap Bapak Defriman Djafri, SKM, MKM, PhD selaku Dekan FKM Unand.


"Saya sangat mengapresiasi UKOS KM FKM Unand yang telah mengadakan kegiatan (AGAKES) ini, mengingat generasi sekarang yang lebih sering disibukkan dengan aktivitas di dunia maya. Saya harap dengan diadakannya kegiatan ini, anak-anak (siswa) bisa sadar bahwa kita punya dunia (nyata)," ucap perwakilan Gubernur Sumatera Barat. 


Dan dengan pemasangan tanda peserta secara simbolik kepada perwakilan peserta, AGAKES 2023-pun resmi dibuka.


Rangkaian acara formal ditutup dengan pembacaan do'a yang dipimpin oleh Syahrul Ramadhan. Dilanjutkan dengan sesi non formal yang dibuka oleh Mutia Azzahra dan Fathiya Zarin selaku MC. Kemudian bersama-sama menyorakkan, "Bergerak Semua, Berdaya Bersama" sebagai slogan dari AGAKES 2023.


Video perkenalan AGAKES diputarkan setelahnya. Video tersebut memuat cabang kegiatan olahraga dan seni yang akan dilombakan dalam AGAKES, yakni futsal, basket, dan e-sports Mobile Legends untuk cabang olahraga. Sementara akustik, cover song, dan tari kreasi untuk cabang seni. Acara dilanjutkan dengan penampilan tari kreasi oleh Departemen Seni UKOS KM FKM Unand, kemudian ditutup dengan serangkaian fashion show sebagai perwakilan masing-masing cabang lomba AGAKES 2023.


"Opening Ceremony AGAKES ini berlangsung lancar karena seluruh panitia mengerjakan tugasnya dengan baik," ucap Hanifa Alyu selaku Bendahara Umum AGAKES 2023. 


Fitri Aidina Ilhamy dan Muhammad Arif Saputra

UKPM Pena KM FKM Unand

Generasi Arunakara


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama